Kamis, 12 Maret 2009

Hips Displasia in Dogs





Hips Displasia (HD) sering menyerang anjing-anjign ras besar, seperti German Shepherds, Labrador Retrievers, Rottweillers, Great Dane, Golden Retrievers dan Saint Bernard. Gejala awal yang muncul biasanya pincang pada bagian kaki belakangnya. Lama kelamaan bisa lumpuh sama sekali bila kondisi semakin memburuk.

HD merupakan kondisi dimana terjadi kelainan bentuk pada sendi pinggul, terutama pada bagian kepala sendinya. Hal ini bisa disebabkan karena faktor keturunan, berat badan yang tidak terkontrol atau nutrisi yang buruk. Oleh karenanya anjing-anjing penderita HD tidak disarankan untuk dikawinkan atau dikembangbiakkan, karena keturunannya dapat mewarisi bakat HD.

Diagnosa HD selain pemeriksaan fisik, pemeriksaan foto rontgen sangat membantu. Pada foto rontgen akan tampak dengan jelas gambaran kondisi tulang pinggul beserta persendiannya. Dalam kondisi normal bentuk kepala sendi kaki belakang tampak bulat, mulus dan penuh mengisi rongga sendi. Sehingga kepala sendi dapat bergerak bebas dalam mangkok sendi.

Jika kondisi ini terdeteksi sejak awal, pengobatan masih mungkin untuk dilakukan. Glucosamine dan Chondroitin adalah suplemen yang dapat membantu memperbaiki kondisi kepala sendi. Obat golongan non steroid anti inflamasi ( Carprofen ) juga cukup membantu keadaan. Namun jika kondisinya cukup parah, tindakan opersi mungkin diperlukan.

Mengontrol berat badan, latihan berenang secara rutin serta pemberian suplemen glucosamine & chondroitin cukup efektif mencegah timbulnya HD.

Tidak ada komentar: