Jumat, 30 Januari 2009

TRAUMA LIDAH PADA ANJING

Empat hari setelah operasi. Lidah sudah mulai kering dan bisa makan sendiri
Bagian lidah yang mengalami necrose dihilangkan, luka dijahit.

Tampak bagain pinggir lidah yang membusuk. Bagian lidah yang berwarna coklat adalah yang mengalami pembusukan ( necrose ).


Trauma pada lidah bisa karena faktor dari luar ( benda tajam, kecelakaan, tulang dll ) ataupun dari dalam ( tergigit ). Apabila tidak segera ditangani tentu akan menimbulkan infeksi, karena rongga mulut 'kaya' akan mikorba. Seperti yang terjadi pada ALDA seekor anjing boxer berumur 5 tahun.

Si pemilik tidak menyadari apa yang terjadi pada Alda. Yang diketahuinya hanyalah si Alda tidak mau makan sama sekali sejak dua hari lalu. Alda tampak murung dan lesu. Setelah diperiksa mulutnya barulah ketahuan kalau terdapat trauma pada lidahnya. Trauma yang tidak tertangani menimbulkan infeksi sampai terjadi necrose. Bagian tepi lidah membusuk sehingga lidah menjadi lebih pendek.

Tindakan yang harus segera dilakukan adalah dengan menghilangkan bagian lidah yang membusuk agar pembusukan tidak semakin melebar. Bekas sayatan dijahit dengan cat gut dengan jahitan terputus. Terapi yang diberikan yaitu dengan antibiotika & vitamin. Selama 2 x 24 jam Alda tidak boleh makan, hanya diberikan minum ( air madu dan atau susu ). Setelah hari ke tiga makanan diberikan berupa makanan lunak (disuapi).

1 komentar:

Ru mengatakan...

Dok, mau tanya, apakah dalam jangka waktu 1 hari, lidah anjing yg tergigit dapat mengalami pembusukan?
berapa lama biasanya proses dari 'lidah yg tergigit' itu hingga mengalami pembusukan?
terima kasih =)